Kamis, 15 Maret 2018

Pujon Rafting kedatangan peserta Outbound dan Rafting dari THGB Bustan Tsani Jombang. Peserta kali ini berjumlah kurang lebih 130 anak.

Outbound kali ini sedikit berbeda dengan Outbound yang sebelumnya, karena THGB Bustan Tsani Jombang meminta team Pujon Rafting untuk memberi penilaian kepada siswa / siswi daRI THGB Bustan Tsani Jombang. Penilaian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa aktifnya siswa dalam kegiatan kelompoknya. Masing-masing siswa akan dinilai kerjasama, kekompakan, komunikasi, serta jiwa kepemimpinannya. Siswa juga diminta untuk jujur tentang guru / pengajar yang kurang disukai beserta alasannya, hal ini bertujuan agar para guru bisa mengetahui apa yang membuat siswa / siswi kurang nyaman saat berada di dalam lingkungan sekolah, dan apasaja yang sebaiknya dilakukakan oleh para guru / pengajar untuk membuat siswa / siswi mereka merasa nyaman saat berada di dalam lingkungan sekolah.

Permainan Outbound ini selain sangat menyenangkan, tetapi juga bisa melatih kemampuan dalam berkonsentrasi serta mental para siswa. Berbagai permainan yang sediakan antara lain Elementasi, Harakiri, Electrik fan, Menata gelas, Pipa gila,Puzzle,dll.

Usai Game Outbound, para siswa / siswi memakai perlengkapan keamanan Outbound (helm dan pelampung) yang telah disediakan oleh Pujon Rafting. Setelah semua siswa memakai perlengkapan keamanan Rafting, seorang guide lalu menerangkan tentang apasaja yang harus dilakukan saat Rafting nanti.

Lama pengarungan berkisar antara 1-2 jam, dengan panjang lintasan 8-10 km tidak membuat para siswa ketakutan setelah Rafting, mereka justru terlihat sangat gembira walaupun pakaiannya basah semua. Kegiatan selanjutnya yaitu Flying Fox, siswa secara bergantian menuruni Flying fox.

Pujon Rafting adalah pilihan terbaik bagi anda yang ingin menyelenggarakan kegiatan Outbound dan Rafting. Pujon Rafting telah menangani ribuan client yang berasal dari seluruh Provinsi yang ada di Indonesia. Rafting dengan satu-satunya Grade 3 di Malang Raya membuat Pujon Rafting sangat layak jika disebut sebagai Provider Rafting terbaik di kota Batu & Malang.

Tunggu Apalagi?

Untuk anda yang ingin merasakan serunya Outbound dan Rafting seperti THGB Bustan Tsani Jombang, segera hubungi Pujon Rafting untuk pengalaman yang seru dan takkan terlupakan …

 

 

Hubungi Kami

Telepon      :  0341 598299

Whatsapp  :  082257138448

WhatsApp chat